Kurang apakah aku untukmu ???
Hingga dirimu tega meninggalkan aku hingga membayang
Padahal engkau pernah berjanji untuk selalu bersamaku
Perubahan sikapmu
Cerminkan sesuatu yang engkau sembunyikan dariku
Karena kejujuran engkau kemas indah dalam dusta
Tapi hatiku saksikan lelakumu saat tanpaku mengais cerita
Sayang...
Kurang apakah aku untukmu ???
Semua telah aku lakukan untukmu agar engkau pun sayang
Walau terkadang aku harus tinggalkan rasaku
Kuberikan hati ini bukan untuk engkau sakiti
Kuberikan jiwa ini bukan untuk engkau lukai
Karena bukan cinta semusim yang kuharap darimu
Tapi titian cinta terakhir untuk hidupku
Bukannya dulu engkau memintanya padaku dengan ikrar kasih
Dan engkau lelapkan aku dalam kidung asmara
Tapi setelah semua kupersembahkan dalam nyata berkisah
Manis tuturmu sematkan sembilu
Engkau buat aku terasing dalam hidupku
Dan pada akhirnya engkau pun duakan aku
Sayang...
Kurang apakah aku untukmu ???
Dari matamu katakan setiap dustamu
Dari caramu sampaikan kepalsuan cintamu padaku
Hingga warta tercipta kalau aku tak pantas untuk dicinta
Dan apa yang harus aku lakukan setelah asaku engkau buat melayang
Karena bukan cinta seperti ini yang aku minta
Kini...
Semua telah menjadi tersia
Harapan hidup bersama hanyalah impian semata
Yang sisakan isak rinai penghujung malam jumawa
Temani mimpi yang tak berbunga indah lagi

Kini...
Semua telah menjadi tersia
Harapan hidup bersama hanyalah impian semata
Yang sisakan isak rinai penghujung malam jumawa
Temani mimpi yang tak berbunga indah lagi

Tidak ada komentar:
Posting Komentar